Definisi atau arti kata tanggung berdasarkan KBBI Online:
1tanggung /
1tang·gung/
v beres tidak perlu khawatir; pasti beres (selesai, rapi, dsb);
menanggung /
me·nang·gung/
v 1 menyangga (bahan yg berat); memikul; memanggul:
ia tidak sanggup menanggung beban berat itu; 2 menderita; mengalami (sesuatu yg tidak menyenangkan); menahan; tertimpa (oleh):
para korban kecelakaan itu menanggung cacat seumur hidup; perusahaan itu bangkrut krn banyak menanggung rugi; 3 (bersedia) memikul biaya (mengurus, memelihara, dsb):
sbg seorang suami dan kepala keluarga, ia harus menanggung istri dan anak-anaknya; 4 menjamin:
TNI menanggung pertahanan negara; perusahaan yg bonafide harus menanggung mutu barang produksinya; 5 menyungguhkan bahwa sesuatu baik (besar, tulen, dsb):
ia menanggung keaslian dokumen itu; 6 menyatakan kesediaan untuk membayar utang orang lain kalau orang itu tidak menepati janjinya:
ia tidak mau menanggung utang suaminya krn bermain judi; 7 bertanggung jawab (atas):
ia harus menanggung segala akibatnya;
menanggung budi menaruh hati;
menanggung kasih merasa wajib membalas kasih orang;
menanggung malu mendapat malu;
menanggung ragam mendapat bermacam-macam percobaan;
menanggung rahasia menyimpan rahasia;
menanggung rindu merasa rindu sekali krn menaruh cinta kasih (jatuh cinta);
tanggung-menanggung /
tang·gung-me·nang·gung/
v saling menanggung (menjamin dsb);
menanggungkan /
me·nang·gung·kan/
v 1 menderita; mengalami (kesukaran, kesusahan, dsb):
ia menanggungkan derita hidup sbg istri yg dimadu;
2 memikulkan (kpd); mempercayakan (kpd):
setelah pensiun, ia menanggungkan biaya sekolah si bungsu kpd anak-anaknya yg sudah bekerja; 3 menyerahkan barang atau surat berharga sbg jaminan utang;
ia menanggungkan sertifikat tanah untuk jaminan utangnya di bank; 4 menanggung;
tertanggung /
ter·tang·gung/
1 v terpikul:
beban berat itu tidak tertanggung olehnya; 2 v terderita:
rasa nyeri lukanya tidak tertanggung; 3 n orang yg ditanggung;
4 n Ek orang yg mengalihkan risiko kpd pihak lain berdasarkan polis dng membayar premi;
tanggungan /
tang·gung·an/
n 1 beban yg menjadi tanggung jawab:
mencerdaskan bangsa merupakan tanggungan kita; 2 garansi; jaminan:
toko itu menjual barang elektronik dng tanggungan satu tahun;
3 orang yg keselamatannya (kehidupannya) harus ditanggung:
anak yg belum dewasa masih menjadi tanggungan orang tua; 4 akibat dr perbuatan dsb yg harus ditanggung: risiko:
piring, gelas, dsb yg pecah atau hilang menjadi tanggungan penyewa; 5 barang yg dijadikan jaminan:
ia meminjam uang di bank dng tanggungan sebidang tanah; 6 hasil menanggung;
7 beban (dl arti kiasan):
jangan memperberat tanggungan rakyat;
pertanggungan /
per·tang·gung·an/
n 1 tanggungan (tanggung jawab);
2 garansi;
3 asuransi;
mempertanggungkan /
mem·per·tang·gung·kan/
v 1 memikulkan; mempercayakan:
dia mempertanggungkan pelaksanaan pekerjaan itu kpd pembantunya; 2 meletakkan kesalahan dsb kpd:
pimpinan perusahaan mempertanggungkan sabotase itu kpd pimpinan serikat kerjanya; 3 menyerahkan barang untuk tanggungan (utang dsb); menggadaikan:
ia mempertanggungkan gelang dan kalungnya untuk jaminan utangnya;
penanggung /
pe·nang·gung/
n 1 orang (perusahaan) yg menanggung (menjamin);
2 orang yg masuk asuransi;
3 penderita;
penanggungan /
pe·nang·gung·an/
n 1 penderitaan; kesusahan; kesengsaraan;
2 proses, cara, perbuatan menanggung
Kata tanggung digunakan dalam beberapa kalimat KBBI
Referensi dari KBBI gantung kalimat ke 20
ke·ter·gan·tung·an n 1 hal (perbuatan) tergantung; 2 Psi perihal hubungan sosial seseorang yg tergantung kpd orang lain atau masyarakat; 3 Dik keadaan seseorang yg belum dapat memikul tanggung jawabnya sendiri
Referensi dari KBBI tengah kalimat ke 23
se·te·ngah-se·te·ngah adv kepalang tanggung; tidak sampai selesai: kalau melakukan suatu pekerjaan, hendaknya jangan ~
Referensi dari KBBI analisis kalimat ke 18
analisis pekerjaan penelaahan secara mendalam dan sistematis thd suatu pekerjaan, yg dapat memberikan keterangan tt tugas, tanggung jawab, dan sifat pekerjaan, untuk dapat melaksanakan pekerjaan tsb dng baik;
Referensi dari KBBI lepas kalimat ke 36
ter·le·pas v 1 sudah lepas; sudah dilepas (tt ikatan); copot: ikatannya ~; 2 ki terhindar (dr bahaya): ia bersyukur krn anaknya ~ dr bahaya maut; 3 ki hilang; musnah; lenyap (tt ingatan); terlupakan: semuanya akan tetap dikenangnya, tidak akan ~ dr ingatannya; 4 ki lepas dr pegangan (ikatan): tiba-tiba pegangannya ~ , dia terjatuh dan kehilangan keseimbangan; 5 bebas (dr kewajiban); tidak ada tanggung jawab lagi: dia ~ dr kewajiban membayar pajak;
Referensi dari KBBI mati kalimat ke 62
- berdawat biar hitam (- mandi biar basah), pb tiap-tiap pekerjaan janganlah dilakukan kepalang tanggung, janganlah diusahakan separuh jalan melainkan dikerjakan sampai pd kesudahannya;
Referensi dari KBBI perintah kalimat ke 9
pe·me·rin·tah n 1 sistem menjalankan wewenang dan kekuasaan mengatur kehidupan sosial, ekonomi, dan politik suatu negara atau bagian-bagiannya; 2 sekelompok orang yg secara bersama-sama memikul tanggung jawab terbatas untuk menggunakan kekuasaan; 3 penguasa suatu negara (bagian negara): ~ negeri dimisalkan pengemudi negara; negara memerlukan ~ yg kuat dan bijaksana; 4 badan tertinggi yg memerintah suatu negara (spt kabinet merupakan suatu pemerintah): beberapa anggota DPR meminta supaya ~ segera menyerahkan rancangan undang-undang itu ke DPR; jawaban ~ dibacakan oleh Menteri Dalam Negeri; 5 negara atau negeri (sbg lawan partikelir atau swasta): baik sekolah ~ maupun sekolah partikelir harus dibangun tiga tingkat; 6 pengurus; pengelola: ~ perkebunan dan tambang;
Referensi dari KBBI porsi kalimat ke 1
por·si n 1 bagian (yg menjadi tanggung jawab atau yg harus dikerjakan dsb); 2 selengkap atau sepiring makanan (di rumah makan)
Referensi dari KBBI harta kalimat ke 13
harta kekayaan menyanak semua harta peninggalan yg menjadi tanggung jawab sanak keluarga;
Referensi dari KBBI lepas kalimat ke 26
lepas tangan 1 tidak berpegang pd kemudi atau setir (tt bersepeda dsb); 2 tidak campur tangan; 3 tidak mau berurusan lagi; tidak mau memikirkan (sanak saudara dsb); sudah menyerahkan atau melepaskan tanggung jawab dsb; 4 tidak dng makan atau tidak dng tambahan apa-apa (tt gaji, upah);
Referensi dari KBBI akuntansi kalimat ke 1
akun·tan·si n Man 1 teori dan praktik perakunan, termasuk tanggung jawab, prinsip, standar, kelaziman (kebiasaan), dan semua kegiatannya; 2 hal yg berhubungan dng akuntan; 3 seni pencatatan dan pengikhtisaran transaksi keuangan dan penafsiran akibat suatu transaksi thd suatu kesatuan ekonomi
Posisi kata tanggung di database KBBI Online
tangap -
tangar -
tangas -
tangeh -
tangen -
tangga -
tanggah -
tanggah -
tanggal -
tanggal -
tanggam -
tanggang -
tanggap -
tanggap -
tanggar -
tanggetong -
tangguh -
tangguh -
tangguh -
tangguk -
tanggul -
tanggulang -
tanggung -
tanggung -
tanggungjawab -
tangis -
tangkah -
tangkai -
tangkai -
tangkaian -
tangkal -
tangkap -
tangkar -
tangkar -
tangkas -
tangker -
tangki -
tangkil -
tangkil -
tangkil -
tangkis -
tangkue -
tangkuk -
tangkul -
tangkuptelentang