Arti Kata - Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Cari

Link: https://typoonline.com/kbbi/keturunan

Link berhasil disalin

Definisi atau arti kata keturunan berdasarkan KBBI Online:

1turun /1tu·run/ v 1 bergerak ke arah bawah; bergerak ke tempat yg lebih rendah dp tempat semula:
• turun dr gunung;
• turun ke jurang;
2 bergerak (berjalan dsb) dr hulu (udik) ke hilir; menghilir (dr atas angin) ke bawah angin; datang dr (dr suatu tempat atau daerah yg jauh ke tempat sendiri): ia menumpang perahu yg
• turun ke Palembang; ia baru saja
• turun dr Mekah;
3 mengendap (tt ampas dsb): ampasnya sudah
• turun;
4 surut (tt air): air laut mulai
• turun;
5 reda (tt marah, nafsu, dsb); 6 mengayun atau mendaki kaki langit (tt matahari, bulan): matahari (tengah)
• turun ,
petang hari kira-kira pukul tiga; 7 meninggalkan atau keluar dr kendaraan (kapal, kereta, dsb) ke bawah; pergi (naik) dr darat ke kapal; keluar dr rumah; pergi atau pulang (tt tamu): penumpang bus itu disuruhnya
• turun;
8 menjadi kurang (rendah, susut, sedikit, dsb); 9 jatuh atau merosot (tt harga, nilai, dsb): hasil panen
• turun 10%
; 10 datang ke (dr sesuatu yg dianggap tinggi atau di atas); berpindah ke (dr orang tua, nenek moyang, dsb); masuk ke (memasuki, tt roh halus, setan, dsb): spt bidadari
• turun ke bumi
; 11 jatuh (tt hujan, salju, dsb); datang menimpa (tt tulah, siksa, dsb); 12 menjadi lemah (tt kondisi tubuh); 13 cak sampai di tangan; diterima (tt surat dr atasan dsb): perintah dr atasan belum
• turun;
14 cak melantai; berdansa;

• turun berok burut;
• turun coloknya menjadi hina; turun derajat;
• turun darahnya sudah reda marahnya;
• turun dr kebesaran turun takhta;
• turun dr takhta kerajaan turun takhta;
• turun gunung mengamalkan ilmu yg sudah diperoleh di perguruan (dl cerita silat);
• turun haji kembali dr menunaikan ibadah haji;
• turun harga 1 berkurang harganya; 2 turun derajat;
• turun ke sawah (mulai) mengerjakan sawah;
• turun main beristirahat (tt anak-anak sekolah); ikut bermain (sepak bola dsb);
• turun makan beristirahat untuk makan (tt pekerja perusahaan);
• turun mandi upacara memandikan bayi yg pertama kali;
• turun merek mendapat nama buruk; sudah tidak gagah (megah) lagi; sudah tidak sebaik dahulu kualitasnya;
• turun mesin 1 Tek memperbaiki mesin mobil (sepeda motor dsb) secara keseluruhan dng cara melepaskan dan menurunkan mesin tsb dr kedudukannya; 2 cak melahirkan;
• turun minum beristirahat untuk minum (tt pemain sepak bola dsb);
• turun naik keadaan yg tidak tetap (tidak menentu);
• turun ranjang mengawini saudara atau sanak istrinya krn istrinya telah meninggal;
• turun takhta meletakkan jabatan raja (tidak menjadi raja lagi);
• turun tanah upacara menurunkan kanak-kanak ke tanah untuk pertama kali;
• turun tangan 1 turut mencampuri (suatu urusan dsb); 2 bertindak untuk membereskan sesuatu; 3 menolong (orang miskin dsb);
• turun tangga 1 turun melalui tangga; 2 besarnya (tingginya, umurnya) bertingkat-tingkat hanya berbeda sedikit-sedikit (tt anak dsb);
turun-temurun /tu·run-te·mu·run/ v dr nenek moyang turun kpd anak cucu; berpindah-pindah dr orang tua kpd anak, kpd cucu, dan seterusnya;
berturun /ber·tu·run/ v memberikan uang sbg iuran, derma, sokongan, dsb: kita berturun lima ratus rupiah seorang;
menurun /me·nu·run/ v 1 makin depan makin ke bawah; landai: setelah jalan mendaki, kemudian menurun; 2 pergi ke bawah: tiap-tiap pagi penduduk kampung itu menurun menjual hasil ladangnya; 3 berangsur-angsur turun (berkurang, surut): harga emas mulai menurun; 4 berpindah: penyakit orang tuanya menurun pd anaknya; 5 ki melemah (tt kondisi tubuh): akibat penyakit yg dideritanya, kondisi tubuhnya semakin lama semakin menurun; 6 mendekati hari-hari terakhir: puasanya menurun;
menuruni /me·nu·runi/ v turun ke: menuruni lembah, menaiki gunung;
menurunkan /me·nu·run·kan/ v 1 membawa (menjadikan) turun, spt menarik turun, mengerek ke bawah, membongkar muatan, dsb: menurunkan bendera; menurunkan sauh; menurunkan barang dr kapal; menurunkan pasukan payung; 2 merendahkan (derajat, kedudukan, dsb); memerosotkan atau mengurangkan (harga, nilai, dsb) menyurutkan (menyusutkan); memakzulkan (raja): menurunkan derajat (pangkat, gengsi); menurunkan harga (pajak, ongkos, biaya); 3 memperanakkan; meninggalkan (warisan, pusaka, dsb) kpd; memindahkan kpd (anak, cucu, dsb): lurah itu menurunkan jabatannya kpd anaknya; 4 menggembalakan: menurunkan lembu; 5 menyampaikan wahyu (sabda, ajaran, dsb): Allah menurunkan wahyu kpd Nabi Muhammad saw.; 6 memilih untuk ikut bermain (bertandang dsb); menyertakan; mengikutkan: Persija menurunkan pemain-pemain terbaik; 7 Ling membentuk (kata dsb) jadian (spt dng awalan, akhiran, atau sisipan): kata 'makan' dng akhiran '-an' menurunkan kata 'makanan';
menurunkan hujan mendatangkan hujan: setelah lama musim kemarau, diadakan upacara menurunkan hujan;
memperturunkan /mem·per·tu·run·kan/ v mendatangkan hujan dsb dng doa;
penurun /pe·nu·run/ n 1 seseorang atau sesuatu yg menurunkan (mengurangi dsb); 2 alat untuk menurunkan: obat penurun panas;
penurunan /pe·nu·run·an/ n 1 proses, cara, perbuatan menurun, menuruni, atau menurunkan; penyusutan; pengurangan (harga dsb); pembongkaran (muatan dsb); 2 cak lereng (jalan dsb) yg menurun;
penurunan bentuk pembuktian bahwa sesuatu diturunkan secara logis dr lainnya tanpa memperhatikan artinya;
turunan /tu·run·an/ n 1 anak cucu; generasi; angkatan: dinasti itu memerintah sampai tiga turunan; 2 peranakan: ia turunan Indonesia dan Belanda; 3 sesuatu yg turun-menurun; 4 Ling kata yg dibentuk dr hasil afiksasi, reduplikasi, atau penggabungan; kata jadian; kata turunan: meng- + ambil turunan mengambil; 5 zat kimia yg dihubungkan secara struktur dng zat lain dan secara teoretis diturunkan dr zat tsb; 6 zat yg dapat dibuat dr zat lain dl satu tahap atau lebih;
keturunan /ke·tu·run·an/ n 1 anak cucu; generasi; angkatan: keturunan raja; 2 kemasukan (orang halus dsb); 3 hal turun: keturunan harga barang-barang disebabkan oleh banyaknya persediaan; 4 menderita atau mendapat sesuatu (penyakit dsb) yg menurun dr generasi sebelumnya: ia keturunan buta warna;
keturunan menyambung anak angkat atau anak pungut (bagi orang yg tidak beranak); keturunan setan kerasukan setan

Kata keturunan digunakan dalam beberapa kalimat KBBI

Referensi dari KBBI buku kalimat ke 42
buku silsilah 1 buku yg berisikan catatan asal-usul keturunan seseorang; 2 Tern buku yg berisikan catatan asal-usul ternak (mengenai keturunan asalnya) yg dilengkapi dng kemampuan produksinya masing-masing;
Referensi dari KBBI awang kalimat ke 3
per·a·wang·an n golongan orang muda laki-laki keturunan orang baik-baik
Referensi dari KBBI asal kalimat ke 10
ber·a·sal v 1 bermula: peperangan itu ~ dr sengketa perbatasan; 2 bersumber: berita itu dapat dipercayai krn ~ dr pihak resmi; 3 bertempat asal (dibuat, dilahirkan, dsb): barang-barang yg ~ dr Jepang terdapat di mana-mana; dia ~ dr Jawa Timur; 4 keturunan: dia ~ dr orang baik-baik;
Referensi dari KBBI fertilitas kalimat ke 1
fer·ti·li·tas /fértilitas/ n Dok kemampuan menghasilkan keturunan; kesuburan;
Referensi dari KBBI oneng-oneng kalimat ke 1
oneng-oneng /onéng-onéng/ n keturunan yg kelima (anak piut)
Referensi dari KBBI keluarga kalimat ke 18
keluarga sedarah sanak saudara yg ada hubungan keturunan;
Referensi dari KBBI wangsa kalimat ke 1
wang·sa kl n 1 keturunan raja; keluarga raja:
Referensi dari KBBI matrilineal kalimat ke 1
mat·ri·li·ne·al /matrilinéal/ a mengenai hubungan keturunan melalui garis kerabat wanita
Referensi dari KBBI ida kalimat ke 2
ida Ayu sebutan (gelar) untuk wanita keturunan Brahmana;
Referensi dari KBBI genealogi kalimat ke 1
ge·ne·a·lo·gi /généalogi/ n 1 garis keturunan manusia dl hubungan keluarga sedarah; 2 garis pertumbuhan binatang (tumbuhan, bahasa, dsb) dr bentuk-bentuk sebelumnya

Posisi kata keturunan di database KBBI Online

turbiditas - turbin - turbogenerator - turbojet - turbulen - turbulensi - turfat - turgor - turi - turi - turiang - turinisasi - turis - turis - turisme - turistik - turkuois - turmalin - turnamen - turne - turnoi - tursi - turun - turun - turus - turut - tus - tusam - tusir - tuslah - tustel - tusuk - tuter - tutor - tutorial - tuts - tutu - tutuh - tutuk - tutul - tutul - tutung - tutup - tutur - tutur

Informasi Pengecekan di Typoonline

415.253 Teks

1.520.774 Dokumen

140.130 Website

Apa kata mereka?