Arti Kata - Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI)

Cari

Link: https://typoonline.com/kbbi/mendorong

Link berhasil disalin

Definisi atau arti kata mendorong berdasarkan KBBI Online:

dorong /do·rong/ v, mendorong /men·do·rong/ v 1 menolak dr bagian belakang atau bagian depan; menyorong: mereka beramai-ramai mendorong mobil yg mogok; 2 menganjur (ke depan); bergerak dng kuat ke arah depan: seseorang di antara para demonstran itu mendorong ke depan khalayak; 3 ki mendesak atau memaksa supaya berbuat sesuatu: kejadian ini mendorong kami agar segera bertindak;
terdorong /ter·do·rong/ v 1 tertolak ke depan atau ke belakang; tersorong; 2 teranjur; terlebih ke depan; 3 terdesak (terpaksa) hingga mau berbuat sesuatu: ia berbuat itu krn terdorong oleh keadaan; terdorong oleh keinginan yg kuat untuk maju, ia bekerja keras tidak mengenal waktu;
kaki terdorong badan merasa, lidah terdorong emas padahannya, pb
1 segala janji harus ditepati; 2 apa yg telah dikatakan harus dilaksanakan; 3 jika berbuat sesuatu harus berani menanggung akibatnya;
dorongan /do·rong·an/ n 1 tolakan; sorongan: dorongan lawannya yg keras itu menyebabkan ia terhuyung-huyung; 2 desakan; anjuran yg keras: krn dorongan ibunya, akhirnya ia mau juga mengawini gadis itu; 3 Fis kakas (gaya) yg merupakan reaksi terhadap semburan gas dr roket atau pesawat pancar gas;
dorongan nafsu dorongan yg tertuju kpd kepuasan yg bersifat biologis; dorongan nafsu mengembangkan diri dorongan yg menyebabkan manusia selalu meningkatkan kemampuan dirinya msl belajar; dorongan nafsu mempertahankan diri dorongan yg menyebabkan manusia menjaga keselamatan dirinya; dorongan nafsu mempertahankan jenis dorongan yg ada dl diri manusia untuk mempunyai keturunan dan memeliharanya; dorongan nafsu seksual dorongan yg menyebabkan manusia tertarik oleh lawan jenisnya; dorongan sosial dorongan yg menyebabkan manusia hidup berkelompok dl masyarakat;
pendorong /pen·do·rong/ n orang yg mendorong (menganjurkan, mendesak, dsb): dialah pendorong yg telah menyesatkan saya

Kata mendorong digunakan dalam beberapa kalimat KBBI

Referensi dari KBBI kompulsif kalimat ke 1
kom·pul·sif a 1 bersifat mendorong: 2 bersifat memaksa
Referensi dari KBBI kusruk kalimat ke 2
me·ngus·ruk·kan v mendorong hingga jatuh tersungkur
Referensi dari KBBI jerembap kalimat ke 1
je·rem·bap, men·je·rem·bap·kan v 1 mendorong orang lain sehingga jatuh tertelungkup; 2 ki mencelakakan orang lain;
Referensi dari KBBI angsur kalimat ke 6
meng·ang·sur·kan v 1 memberikan sesuatu sbg cicilan (utang dsb); 2 menggeserkan (mendorong, mengulurkan) ke depan;
Referensi dari KBBI tendang kalimat ke 3
me·nen·dang v 1 menyepak; mendepak (dng kaki): ia berusaha ~ bola ke arah gawang lawan; 2 mengusir; memecat; mengeluarkan (dr kantor, perusahaan, organisasi, dsb): berdasarkan undang-undang perburuhan, setiap pemimpin tidak dapat ~ bawahannya begitu saja tanpa alasan yg kuat; 3 mendesak (mendorong) kuat-kuat: bocoran pd pipa gas disebabkan oleh tekanan gas yg kuat yg ~ klep pipa hingga meletup;
Referensi dari KBBI orbit kalimat ke 4
meng·or·bit·kan v 1 meluncurkan satelit dsb ke angkasa luar sehingga masuk ke dl orbit suatu benda langit: beberapa negara besar telah - satelit bumi; 2 ki mendorong seseorang untuk tampil sbg jalan untuk membuat orang itu cepat terkenal (di bidang sosial, politik, dsb);
Referensi dari KBBI bahan kalimat ke 35
bahan peledak lemah Tek bahan peledak yg mempunyai kecepatan rambat gelombang rendah, dapat dinyalakan dng api dan efek ledakannya dapat mengangkat dan mendorong;
Referensi dari KBBI iklan kalimat ke 1
ik·lan n 1 berita pesanan untuk mendorong, membujuk khalayak ramai agar tertarik pd barang dan jasa yg ditawarkan; 2 pemberitahuan kpd khalayak mengenai barang atau jasa yg dijual, dipasang di dl media massa (spt surat kabar dan majalah) atau di tempat umum;
Referensi dari KBBI sengat kalimat ke 6
pe·nye·ngat n 1 serangga yg bersengat; 2 sesuatu yg dapat membuat atau menimbulkan sengatan; 3 ki yg mendorong: saya hanya sekadar -;
Referensi dari KBBI tuntun kalimat ke 3
membeli kerbau ~ , pb membeli sesuatu tanpa dilihat dahulu; kawin dng gadis yg belum dikenal;
Referensi dari KBBI propulsi kalimat ke 1
pro·pul·si n Fis 1 perbuatan atau cara mendorong; 2 pendorong; penggerak;

Posisi kata mendorong di database KBBI Online

dongkok - dongkol - dongkol - dongkrak - dongkrok - dongok - dongok - dongpan - dongsok - doni - donor - donto - dop - dop - dopis - dor - dorang - dorang - dorbi - dorman - dormansi - dorna - dorong - dorsal - dorslah - dorsopalatal - dorsovelar - dorsum - dortrap - dos - dosa - dosen - dosin - dosir - dosir - dosis - dot - dowel - dower - doyak - doyan - doyang - doyo - doyong - draf

Informasi Pengecekan di Typoonline

415.253 Teks

1.664.893 Dokumen

140.130 Website

Apa kata mereka?